Kamu Lagi Cari Serum Pencerah Wajah? Yuk Cobain Elsheskin Radiant Supple Serum!

Selain wajah yang kusam dan warnanya tidak merata, salah satu permasalahan wajah yang saya hadapi hingga sekarang adalah adanya flek hitam di beberapa bagian di wajah seperti pipi sebelah kanan saya. Saya lupa sejak kapan tepatnya flek ini muncul di wajah saya. Namun pastinya, penyebabnya karena di usia 20-an saya tidak terlalu aware soal pentingnya menjaga kesehatan kulit wajah dengan menggunakan Skincare yang tepat.

Flek hitam sendiri muncul karena peningkatan produksi melanin di kulit, terutama setelah terpapar sinar matahari atau ultraviolet. Berbeda dengan bekas jerawat yang bisa memudar dengan penggunaan beberapa bahan aktif seperti Niacinamide dan vitamin C, flek hitam pada wajah ini bisa dibilang lebih bandel dan susah hilangnya. Bisa dilihat dari bagaimana saya mencoba berbagai produk namun flek di pipi kanan itu tak kunjung menghilang.

Nah, kali ini saya ingin mereview sebuah produk skincare lokal yang cukup ngehits di kalangan pecinta skincare yakni Elsheskin. Produk yang saya coba adalah Elsheskin Radiant Supple Serum yang memiliki klaim sebagai serum pencerah wajah yang dapat menyamarkan noda hitam seperti flek dan bekas jerawat dan juga hiperpigmentas. Berikut review Elsheskin Radiant Supple Serum untuk kulit normal yang saya miliki.

Kemasan



Elsheskin Radiant Supple serum dikemas dengan dus kertas berwarna merah bata dengan keterangan yang cukup lengkap termasuk logo halal, nomor BPOM dan kode barcode pada setiap sisi kemasan. Produknya sendiri dikemas dalam botol kaca berwarna coklat berukuran 20 ml dengan tutup berwarna putih dan aplikator berbentuk pipet.

Kandungan dan klaim




Elsheskin Radiant Supple Serum memiliki kandungan Arbutin, Niacinamide dan Tranexamic Acid dapat mencerahkan, membantu menyamarkan noda hitam dan hiperpigmentasi. Dilengkapi dengan kandungan alami dari White Mulberry dan Annona Cherimola Extract serta Bisabolol yang sudah teruji secara ilmiah dapat membuat kulit menjadi lebih lembut sehingga Radiant Supple serum dapat digunakan untuk semua jenis kulit termasuk bagi pemula dan kulit sensitif.

Adapun kandungan lengkap dari produk ini antara lain:

Aqua, Niacinamide, Pentylene Glycol, Saccharide Isomerate, Butylene Glycol, Glycerin, Annona Cherimola Fruit Extract, Arbutin, Citric Acid, Sodium Sulfite, Acetyl Tyrosine, Saxifraga Sarmentosa Extract, Paeonia Suffruticosa Root Extract, Aminopropyl Ascorbyl Phospate, Scutellaria Baicalensis Root Extract, Gluthatione, Centella Asiatica Leaf Extract, Sodium Citrate, Phenylpropanol, Sodium Dehydroacetate, Sodium Hyaluronate, Phenoxyethanol, Glycyrrhiza Glabra Root Extract, Ethylhexylglycerin, Bisabolol, Tranexamic Acid, Ammonium Acryloyldimethylaurate/VP Coploymer, Xanthan Gum, Disodium EDTA, Morus Alba Root Extract, Polyglyceryl-10 Oleate, Propanediol

Berdasarkan hasil analisa dari skicarisma serum Elsheskin ini memiliki banyak kelebihan yakni Paraben free, Sulfate free, alkohol free, silicone free, EU alergen free, Fungal Acne (Malassezia) Safe dan Minimal Ingredients. Hal ini membuat produk ini termasuk aman untuk semua jenis kulit.

Untuk kandungan lainnya, bisa dilihat produk ini memiliki kandungan untuk mengatasi jerawat yakni Glycyrrhiza Glabra Root Extract atau licorice , 7 kandungan untuk mencerahkan wajah, 2 kandungan anti aging dan 3 kandungan penyembuhan luka.



Beberapa manfaat dari kandungan pada serum ini yakni:

Arbutin


Arbutin merupakan turunan hydroquinone yang sangat efektif untuk pengobatan oles untuk mengatasi hiperpigmentasi kulit. Senyawa aktif yang ada pada Arbutin sangat efektif dalam menghambat pembentukan melanin. Oleh karena itulah arbutin dianggap sebagai bahan oemutih kulit yang efektif.

Niacinamide

Niacinamide merupakan salah satu bentuk vitamin B3 yang memiliki banyak manfaat mulai dari melembabkan kulit, mengatasi jerawat, menyamarkan noda hitam hingga mencegah kanker kulit melanoma.

Tranexamic Acid

Tranexamic Acid merupakan senyawa asam amino yang memiliki kemampuan anti inflamasi yang dapat menekan aktivitas tirosine pembentuk melanin pada kulit. Bahan ini juga efektif dalam mencerahkan kulit, menyamarkan bekas jerawat, mencerahkan bintik hitam hingga menghilangkan melasma saat hamil dan hiperpigmentasi akibat peradangan.

White Mulberry

White Mulberry atau Morus Alba merupakan tanaman dengan anti oksidan tinggi sehingga dapat melawan radikal bebas yang menyebabkan tanda penuaan. Tanaman ini juga memiliki manfaat lain seperti mencerahkan kulit, melembabkan kulit dan mengatasi masalah kulit.

Annona Cherimola Extract

Annona Cherimola merupakan tanaman sejenis sirsak yang memiliki kandungan vitamin C yang tinggi dan kaya akan anti oksidan yang dapat menangkal radikal bebas.

Bisabolol

Bisabolol merupakan cairan berminyak tebal dan tidak berwarna yang terdapat pada tanaman Matricaria chamomila. Dalam produk skincare, bisabolol memiliki fungsi anti iritasi dan melindungi kulit yang sensitif.

Tekstur dan wangi



Elsheskin Radiant Supple Serum ini memiliki tekstur yang cair dengan warna sedikit keruh. Serumnya ini cepat meresap dan memberikan efek lembab pada wajah. Untuk wanginya sendiri, meski dalam kandungan produknya tidak terdapat fragrance, serum Elsheskin ini memiliki bau yang cukup menyengat di indera penciuman saya. Kalau boleh saya bilang baunya seperti tonik rambut yang beberapa waktu ini saya gunakan. Mungkin bau yang dihasilkan ini merupakan perpaduan dari wangi alami bahan-bahan yang digunakan.

Cara pemakaian

Teteskan 5-6 tetes Elsheskin Radiant Supple Serum ke telapak tangan, usapjan ke seluruh wajah terutama pada area yang memiliki noda hitam. Pijat dan tepuk wajah dengan lembut hingga serum meresap sempurna. Gunakan setiap pagi dan malam untuk hasil maksimal.

Kesan setelah pemakaian



Selama menggunakan produk Elsheskin Radiant Supple Serum ini selama kurang lebih 2 minggu, tidak ada masalah yang saya dapatkan. Produk serumnya cepat menyerap dan memberi kelembaban pada kulit. Selain itu serum Elsheskin ini juga cukup efektif untuk mencerahkan dan meratakan warna kulit wajah saya.

Lalu bagaimana dengan flek hitam dan noda jerawat yang saya miliki? Setelah menggunakan produk ini selama kurang lebih 2 minggu, jujur belum ada perubahan yang cukup berarti pada flek di wajah saya. Mungkin karena durasi pemakaian yang belum mencapai 28 hari makanya hasilnya belum terlihat. Meski demikian, produk ini ternyata cukup efektif menyamarkan bekas noda jerawat yang ada di wajah saya dan juga mempercepat proses pemasakan jerawat yang baru muncul.

Buat kamu yang penasaran ini mencoba produk ini bisa membelinya di website resmi Elsheskin atau di akun official Elsheskin di Shopee. Harga dari serum Elsheskin ini adalah Rp.215.000,00 dan bisa jadi ada potongan diskon jika membelinya di waktu-waktu tertentu. Demikian review dari saya. Semoga bermanfaat!



Baca Juga
Reactions

Post a Comment

27 Comments

  1. Selamat sore, ananda Antung. Ini Elsheskin produk baru keknya.

    ReplyDelete
  2. Wah lumayan ya harganya tapi kalau hasilnya bagus sih gak masalah. Lagian pakai serum itu bisa awet yah karena 2-3 tetes aja.

    ReplyDelete
  3. kandungan Arbutin, Niacinamide dan Tranexamic Acid dapat mencerahkan, membantu menyamarkan noda hitam dan hiperpigmentasi dalam radiant supple serum elsheskin mantap banget nih buat wajah ya

    ReplyDelete
  4. Pas banget nih mba, saya lagi nyari serum yang bisa bikin kulit wajah cerah, duh jadi pengen serum Elsheskin

    ReplyDelete
  5. Nah nah..letak flek hitamnya kok hampir sama denganku. Justru pada bagian wajah yg jarang terpapar sinar matahari. Jadi pengen nyoba ni serum juga deh. Semoga bisa mengurangi bahkan menghilangkan flek hitam pada wajah.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Samaan nih, setelah baca review kak aya, makin tertarik cobain seru elsheskin

      Delete
  6. Iya flek hitam memang mengganggu ya mbak rasanya gemas kalau lihat flek di pipi ternyata serumnya ampuh ni untuk mengatasi kulit kusam dan flek membandel, muka lebih glowing, senangnya...

    ReplyDelete
  7. Aku pun punya permasalahan flek samar di wajah nih Mak, sudah perlu menggunakan serum sepertinya. Telat banget yaaa, haha. Coba ah ceki-ceki Elsheskin ini di Shopee, kali aja sedang ada promo kan lumayan ya :))

    ReplyDelete
  8. Taunya seseruan di twiiter aja bareng Elsheskin ini. Belum tau produknya bagaimana. Jadi kepo dan pengen nyoba ah.

    ReplyDelete
  9. Waah... saya jadi tertarik ingin ikut mencoba Elsheskin serum ini. Saya juga punya flek di wajah. Ingin bisa ngilangin

    ReplyDelete
  10. Help....
    Aku punya masalah sama yang namanya dark spot doonk... Gak tau apa penyebabnya, tapi aku rasa karena dulu gak pakai sunscreen, hanya krim pelembab.

    Efeknya sekarang mulai tampak.
    Dan butuh bantuan dari Elsheskin Radiant Supple Serum.

    ReplyDelete
  11. Aku belum nyoba Elsheskin, tapi suka sama promonya yang ngena banget di hati. Suka karena ini produk lokal. Bisalah sama kulit kita yang rata-rata coklat

    ReplyDelete
  12. SERUM ELSHESKIN INI NAMPOL SEMUAAAA!!! aku udah coba hampir semua varian dan emang bagus bagus maaak, seneng deh sama elshe, udah gitu harganya ga mahal pula

    ReplyDelete
  13. Waah penasaran mba klo adh 28 hari kira2 gimana ya hasilnya?
    Kandunganmya kece2 banget.
    Btw packagingnya elegan bamget yaa.. Maroon aku suka

    ReplyDelete
  14. Wahh.. Wahhh.. Alpha arbutin digandeng sana niacinamide.. Booster banget ini buat pencerah wajah..

    ReplyDelete
  15. wah iya, pemakaian serum emang lagi hype saat ini ya mbak
    selain bisa melembabkan kulit juga bisa mencerahkan wajah
    apalagi jika pilih seru yang tepat, seperti serum Elsheskin ini

    ReplyDelete
  16. Aku baru tau sm bahan bisabolol ini. Kandungannya emejing2 semua ya. Gak heran kalo bagus hasilnya. Serum begini emg ngefek banget ya di kulit

    ReplyDelete
  17. Suka deh kalo pas cobain produk trus cocok dan hasilnya kelihatan meski butuh waktu ya.. Serum ini jadi pengen aku coba..biar kulitku bebas masalah..

    ReplyDelete
  18. mauuu soalnya aku butuh yang bikin cerah mukaku kusam banget sekarang huhu dah sebulan ga skinkeran sedih kudu balik dari awal skinkeran. belum pernah pakai elsheskin mak jadi pilihan buat nyoba nih

    ReplyDelete
  19. Saya pun punya masalah dengan flek hitam, Mba. Bisa juga ya pakai serum ini, serum Elshekin selain bisa ngatasin flek sekaligus mencerahkan juga. Oke, nih, produknya

    ReplyDelete
  20. Wah menarik nih untuk brightening skin ya terutama menghilangkan noda hitam,,, harganya berapa ya ka ?

    ReplyDelete
  21. Langsung masuk wishlist! Huhu, pengen banget cobain ini juga mak. Saat ini lagi pake 2 serum ElsheSkin lainnya.

    ReplyDelete
  22. Wah bisa jadi rekomendasi ke adikku nih yang masih galau sama bekas jerawat. Thx infonya kak

    ReplyDelete
  23. Nah jadi tertarik mau coba produknya karena aku sendiri punya masalah yang sama. Warna Kulit wajah ga merata dan banyak flek hitam

    ReplyDelete
  24. salah satu serum yang sempat jadi perhatianku dan pengen nyobain tapi musti rajin pantengin shopee barangkali pas ada diskon hehe

    ReplyDelete
  25. harganya membuat terkejut. Aku kira ini brand luar, ternyata lokal punya ya. Pengen deh cobain tapi yang harga terjangkau gitu.

    ReplyDelete