Smart Key, Teknologi Motor Baru yang Bikin Ribet - Teknologi motor baru saat ini semakin canggih saja. Salah satu teknologi canggih yang kini ada pada motor keluaran tahun 2020 adalah sistem smart key pada kunci motor. Sistem smart key ini membuat pemiliknya tak perlu lagi mencolokkan kunci ke lubang kunci dan hanya memutar kenop yang sudah disediakan. Sebagai pengganti kunci, kita diberikan sebuah remote yang berfungsi untuk mengunci motor dan sebagai answer back system yang bisa membantu menemukan motor saat berada di parkiran.
Cara kerja smart key pada motor ini adalah dengan memanfaatkan gelombang radio dari remote yang kemudian akan ditangkap Reciever yang berfungsi seperti relay. Reciever kemudian akan kembali mengirim sinyal ke ECU khusus yang
mengelola sinyal untuk fitur keyless. Kemudian akan ada aliran listrik
mengalir ke knob kontak. Setelah tersambung aliran listrik, knop kontak
di tekan maka listrik mengalir ke seluruh sistem di motor sehingga motor
bisa dihidupkan. (www.moladin.com)
Adanya teknologi smart key pada motor ini tentunya memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Salah satu kelebihan penggunaan smart key ini adalah memimimalisir terjadinya pencurian karena sistemnya yang tanpa kunci ini. Saya pribadi sebenarnya masih merasa kurang sreg dengan smart key pada motor ini. Pasalnya, beberapa kali terjadi smart key ini malah menyusahkan saya dalam menggunakan motor.
Jadi ceritanya, tahun 2019 kemarin, saya membeli motor Yamaha Freego. Motor ini merupakan motor matic terbaru Yamaha yang memiliki mesin 125 cc dan dilengkapi dengan sistem smart key pada kuncinya. Saat itu ada beberapa hal yang membuat saya sempat ragu dalam memilih motor dengan smart key ini, yakni:
- Pertama, dengan ukurannya yang kecil, remote dari Smart Key ini sangat rentan terselip. Apalagi remote ini juga tidak menempel di motor. Tentunya akan lumayan menyusahkan jika remote ini sampai tercecer.
- Pertanyaan kedua yang sempat muncul adalah bagaimana jika remote ini hilang? Apakah saya harus ke dealer untuk membuat remote baru? Dan berapa biaya penggantiannya?
- Hal terakhir yang sempat menjadi pertanyaan saya adalah apakah remote ini tahan air? Bukan tidak mungkin bukan remote ini jatuh ke air atau bahkan ke mesin cuci karena disimpan di kantong celana, misalnya. Apakah sistemnya akan rusak?
Saat akan membeli motor ini, sebenarnya masih ada tipe yang menggunakan
kunci tanam. Namun karena tergoda dengan teknologi terbaru dan
iming-iming anti kemalingan, akhirnya saya pun membeli motor Yamaha
Freego dengan sistem smart key.
Pengalaman menggunakan Smart Key System
Setelah beberapa bulan pemakaian, akhirnya kekhawatiran saya akan penggunaan smart key system ini menjadi kenyataan. Berikut beberapa pengalaman saya yang dibuat repot oleh smart key system ini:
Remote terbawa di tas suami membuat motor tak bisa dinyalakan
Satu hari, saya harus mengantar suami ke depan komplek. Kebetulan hari itu suami harus prgdi ke luar kota dan dijemput oleh rekan kerjanya di depan komplek. Saat berangkat ke depan komplek, suami yang mengemudikan motor. Begitu tiba di depan komplek, mobil sudah menunggu. Suami langsung turun untuk naik ke mobil dan menyerahkan motor pada saya.
Begitu mobil menjauh, saya pun mulai menjalankan motor yang kebetulan masih nyala. Baru beberapa ratus meter tiba-tiba lampu yang ada di dashboard motor menyala. Alamak saya baru sadar kalau kunci motor masih dibawa suami sementara mobil yang suami sudah jauh banget. Saya telepon berkali-kali tak kunjung diangkat. Akhirnya motor dimatikan dan saya terpaksa memanggil ojek online untuk mengantar saya pulang ke rumah. Benar-benar menyebalkan!
Pengalaman lain terjadi saat saya akan berangkat ke kantor. Malam sebelumnya, Freego dibawa suami dan saya lupa untuk meminta kunci motor keesokan paginya. Meski begitu, motor tetap bisa dinyalakan walau saya tak membawa remote-nya. Begitu motor jalan 1 kilometer, saya baru sadar kalau lampu daruratnya menyala. Rupanya saat menyalakan motor beberapa menit sebelumnya, tas suami yang terdapat remote smart key jaraknya masih terjangkau oleh sinyal motor sehingga motor masih bisa menyala. Mau tak mau saya harus kembali ke rumah untuk mengambil kunci smart key
yang tertinggal ini agar bisa menyalakan motor setelah dimatikan. Bikin dongkol, ya jadinya?
Remote smart key hilang, harus ganti ke dealer dan harganya mahal
Karena bentuknya adalah remote, tentunya jika kita ingin membuat duplikat atau pengganti kunci yang hilang harus langsung ke dealer motornya. Saat suami membawa si Freego ke kantornya, rupanya remote smart key tercecer di jalan. Anehnya suami malah baru sadar kalau remotenya hilang setelah tiba di kantor. Memang dalam sistem smart key ini, meski kuncinya terjatuh motor akan tetap jalan sementara lampu pada dashboard akan menyala untuk mengingatkan pengemudi kalau kunci berada di jarak yang tak bisa dijangkau. Setelah sadar kuncinya tidak ada di kantong, suami menelpon saya untuk menemaninya mencari kunci tersebut. Sayangnya setelah dilakukan penelusuran smart key yang tercecer tak ketemu. Akhirnya kami pun datang ke dealer Yamaha untuk membuat smart key baru.
Saat membeli motor Freego tersebut, saya sempat bertanya bagaimana jika smart key yang dimiliki ini hilang dan kami harus membuat duplikatnya? Oleh pihak dealer kami diberi semacam kode/ID yang akan digunakan sebagai master untuk membuat duplikat kunci yang hilang. Saat bertanya berapa harga pembuatan remote baru ini, pihak dealer menyebutkan angka Rp. 300.000,00.
Begitu tiba di dealer Yamaha tempat kami membeli motor, suami pun menyebutkan keinginannya membuat remote baru dengan membawa kode yang pernah diberikan saat membeli motor. Sayangnya, ternyata dealer tersebut memiliki stok remote smart key ini. Kami pun datang ke dealer lain dengan harapan remote smart key tersebut tersedia di sana. Sialnya, ternyata di dealer kedua pun tidak memiliki remote smart key ini dan kami harus menunggu 2 hari untuk bisa mendapatkan kunci baru.
Saya dan suami sempat bingung dengan keterangan pegawai ini. Tak lama, pegawai dealer berkata lagi kalau ada temannya di dealer lain yang memiliki remote smart key ini. Nah, untuk mendapatkan remote baru ini, ternyata harganya adalah 500 ribu rupiah. Duh, asli saya keselek mendengar angka yang disebutkan pegawai dealer ini. Sudahlah barangnya tidak ready eh harganya mahal pula. Karena tidak ada pilihan, mau tak mau kami pun menyetujui pilihan ini. Sore harinya, suami pun pulang dengan remote baru seharga setengah juga untuk motor Freego kami.
Remote Smart Key bikin kemana-mana harus bawa tas atau pakaian berkantong
Selain 2 pengalaman di atas, hal yang membuat saya kurang suka dengan smart key ini adalah karena dia bukan kunci yang menempel di motor, mau tak mau kemana-mana harus membawa tas untuk meletakkan kunci atau minimal pakaian berkantong. Padahal belum tentu saya pakai si motor buat perjalanan jauh. Bisa jadi
saya cuma mau beli gula di warung depan dan malas jalan kaki tapi karena
kunci yang digunakan model remote harus cari tas buat naruh kunci.Tambahan lagi di Freego nggak punya tempat menaruh botol air seperti motor lainnya. Makin ribetlah saya bawa si smart key. Heu.
Demikian sedikit curhat saya untuk teknologi motor baru yang ternyata malah bikin ribet. Kalau teman-teman ada yang pakai motor dengan smart key juga nggak?
Baca Juga
13 Comments
Suamiku pake Honda adv MB, kayaknya model smartkey juga...aku blm pernah make ..nggak suka...terlalu besar untuk tubuhku.
ReplyDeleteSehari hari masih make beat.. yang kecil, simpel. Makasih mb, infonya...jd pertimbngan juga ya misal pengen ganti motor
Asli, ribet sih ini. Bikin barunya itu loh, alamak mahalnya. Ga kayak bikin duplikat kunci tanam biasa. Smart sih, tapi bikin ribet. Tergantung kebutuhan masing2 sajalah kalau begitu, mau pilih yang smart atau yang anti ribet2 club.
ReplyDeleteWaaah bermanfaat sekali infonya Mba.
ReplyDeleteJadi bahan pertimbangan supaya nggak kejebak keribetan itu ^_^
yg hidupnya terlalu enteng bolehlah uji kesabaran dg kunci model begini, wkwk!
ReplyDeleteWaduh, ternyata adaptasi dengan teknologi canggih lumayan ribet ya? padahal kalau lihat yang pakai begitu dalam hati, bilang: ih, keren banget ya!
ReplyDeleteNah, iya, sering banget denger curhatan temen-temen soal smart key ini. Adaptasinya harus expert ini, ya. Perlu banyak pertimbangan buat pakai si kunci pintar ini.
ReplyDeletewah, ini kalo buat saya gak nyaman banget, suka entah kemana dan dimana narok kuncinya. mau yang manual aja deh, atau yang bisa konek dari henpon aja kan dibawa kemana2
ReplyDeleteAku bacanya juga ikutan ribet mb haha, trial eror banget ya menggunakan teknologi smart key ini, semoga keluhan ini sampai kepada yang membuat teknologinya 👍
ReplyDeleteNiatnya memudahkan, tapi justru menyulitkan ya mbak. Memang perkembangan teknologi membawa kelebihan dan kekurangan tersendiri
ReplyDeleteSaya baca ini jadi kebawa kesal juga. Ngebayangin bgm teknologi smart ternyata ga smart. Yg harusnya efisien malah bikin gondok...
ReplyDeleteBelum punya sih yg pake smart key, tapi kebayang aja ya. Kunci biasa aja aku suma kececat trs apalagi yg smart key. Mgkn nanti pengen juga punya kalo ada inivasi yang lebih asik ya
ReplyDeleteHua ceritanya mbak bikin berpikir soal teknologi yang bikin sebel. Tapi iya sih, saya masih lebih suka motor lama ketimbang yang baru. Lebih nyaman dan bandel.
ReplyDeleteeny blm smart key sih, cuman kece juga yah yang smart key ini terlihat lebih keren gitu apalagi pas jalan hhi
ReplyDelete