Siapa sih yang tidak suka dengan madu? Madu dikenal punya rasa manis yang lezat dan tentunya kaya akan manfaat, makanya banyak dari kita yang suka sekali mengonsumsi madu. Bahkan sudah memberikannya kepada si kecil, sebagai penambah nutrisi dan gizi di masa pertumbuhannya.
Tapi, ternyata madu tidak hanya baik untuk pertumbuhan si kecil, loh. Pada kenyataannya madu sangat kaya manfaat, baik bila dikonsumsi oleh orang dewasa maupun yang sudah berusia lanjut. Madu sangat baik meningkatkan daya tahan tubuh, bahkan bisa membantu mempercepat penyembuhan di kala sakit.
Karena banyak sekali khasiatnya, maka madu sangat dicari oleh orang. Makanya, banyak yang berusaha memalsukan madu dengan tujuan untuk memperkaya diri sendiri. Lalu bagaimana yah caranya kita mengetahui apakah madu yang kita konsumsi asli atau palsu?
Cara mengetahui keaslian madu
Di pasaran Indonesia, ternyata banyak sekali dijual madu palsu loh. Dan sayangnya tidak ada cara yang mudah untuk membedakan mana madu asli dan mana madu yang palsu. Madu asli merupakan herbal alami yang berasal dari nektar bunga atau tanaman, madu asli adalah madu murni tanpa campuran bahan kimia apapun
Sedangkan madu palsu atau tiruan, merupakan campuran antara madu murni dengan tambahan sirup gula, pati, tepung, glukosa, sirup jagung dan bahan-bahan kimia lainnya.
Madu asli dan madu palsu sulit sekali dibedakan secara kasat mata, tampilan serta teksturnya tidak jauh berbeda. Membedakan madu asli dengan madu palsu hanya bisa melalui uji coba di laboratorium, yaitu dengan menguji enzim diastasenya.
Namun, tenang, ada cara yang mudah untuk membedakan mana madu asli dan mana madu palsu atau tiruan. Caranya adalah dengan melihat label komposisi pada kemasan madu yang akan kita beli. Selalu teliti sebelum membeli yah, Moms. Cek kemasannya, apakah telah terdaftar di BPOM serta telah memiliki logo halal dari MUI?
Madu TJ Super/Extra 100% madu murni pilihan
Nah, kali ini saya mau share mengenai Madu TJ Super/Extra yang merupakan 100% madu murni pilihan. Madu TJ Super/Extra ini telah terdaftar di BPOM, makanya ada nomor BPOM di kemasannya, dan itu tercetak dengan sangat jelas.
Madu TJ Super/Extra juga telah tersertifikasi halal oleh MUI, yang membuktikan bahwa madu murni ini bebas dari bahan-bahan yang berbahaya. Tambahan lagi, Madu TJ Super/Extra sudah lulus uji SNI, yang membuktikan bahwa komposisi Madu TJ Super/Extra adalah madu murni dan bebas bahan kimia tambahan.
Madu TJ Super/Extra adalah 100% madu pilihan yang sudah dilengkapi dengan Royal Jelly dan Bee Pollen, Moms. Fungsinya istimewa, yaitu memberikan stamina ekstra pada tubuh, jadi ngga cepat lelah. Selain itu mampu memperkuat daya tahan tubuh sehingga tidak mudah sakit, serta jadi penambah gizi.
Madu murni ini dikemas dalam botol khusus anti tumpah dengan tutup TJ Lock, menjadikan Madu TJ Super/Extra aman banget untuk dimasukan ke dalam tas dan sangat praktis digunakan dan dibawa bepergian.
Untuk mendapatkan manfaat Madu TJ Super/Extra, Moms bisa gunakan madu ini 3 kali sehari, sebanyak 1-2 sendok makan, dan madu murni ini bisa dikonsumsi seluruh anggota keluarga. Dosisnya bisa ditambahkan kalau tubuh sedang dalam kondisi kurang fit, Moms. Agar Madu TJ Super/Extra tetap terjaga dengan kondisi baik, Moms bisa menyimpan Madu TJ Super/Extra di tempat yang sejuk dan kering ya.
Menurut Moms, apalagi yang perlu diperhatikan untuk memilih Madu Murni selain tips di atas? Share di sini yuk!
0 Comments